Commdise 5.0 Kembangkan Minat Bakat Pelajar di Bidang Media

By umsakazi | 2024-01-29 00:00:00

Pembawa acara maupun penulis berita di media menjadi salah satu bidang minat bakat yang diminati oleh kaum muda. Maka dari itu agar semua mahasiswa dan pelajar dapat memiliki pengalaman dan dapat mengembangkan minat bakatnya,Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) membuat acara Commdise 5.0.

Commdise 5.0 ini adalah lomba yang diperuntukkan untuk siswa SMA/K, mahasiswa hingga umum. sebagai tempat menampung minat bakat untuk orang yang ingin menjadi pembawa acara dan menjadi penulis berita. Lomba itu merupakan serangkaian kegiatan Dinusfest 2024 itu diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ilkom) Udinus Diselenggarakan di Studio TVKU dan aula gedung E lantai 3 Udinus.

Diikuti oleh kurang lebih 31 peserta, kegiatan itu berlangsung selama 2 hari dimulai pada Jumat 26 Januari 2024. Ketua Pelaksana Lomba, Ni Nyoman Ayu Kemala Komang menjelaskan lomba dibagi menjadi dua kategori karena dianggap menjadi ranah Ilmu Komunikasi. Untuk mekanisme dalam lomba yaitu news anchor, peserta akan membacakan naskah yang sudah disiapkan oleh panitia. Dengan durasi waktu 5 menit, peserta akan tampil dan dinilai oleh para juri.

Dalam Perlombaan kali ini bekerja sama dengan TVKU untuk memfasilitasi studio, agar peserta bisa merasakan atmosfer menjadi pembawa acara seperti di dunia profesional. Peserta yang berada di studio akan ditampilkan secara langsung di aula E.3 dan dinilai oleh Juri. Commdise tahun ini mengalami perubahan dari tahun-tahun sebelumnya yang lebih berfokus pada stand up comedy. Kali ini kami fokus untuk news anchor dan press release karena lebih memiliki banyak minat bakat dan sesuai dengan peminatan di Ilkom Udinus

#DinusFMInfo #Commdise5.0 #lomba #udinus #dinusfest #newsanchor #pressrelease

COPYRIGHT © 2020 DINUSFM

Back to Top