Semarang | 18 April 2022 – Pasar Jajan Semarangan (Pajangan) merupakan festival kuliner khas Ramadhan yang digelar oleh Masjid Agung Kauman Semarang, menjadi salah satu rekomendasi tempat yang tepat untuk ngabuburit selama Ramadhan yang wajib banget dicoba. Pajangan sendiri sudah berjalan sejak 31 Maret 2022 hingga 27 April 2022.
Festival kuliner ini menyajikan banyak sekali pilihan menu untuk disantap pada waktu berbuka maupun sahur, selain itu disini juga menghadirkan beragam menu dari yang tradisional hingga modern.
Lokasinya tepat ada di seberang Masjid Agung Kauman Semarang, berada di area Aloon-aloon Semarang. Para penjual sudah siap membuka standnya sejak pukul 14.00 WIB dan tutup pukul 21.00 WIB.
Pajangan ini menjadi kegiatan yang membantu para penggiat UMKM di Semarang untuk Kembali berdagang dan pastinya menjadi angin segar bagi para pecinta kuliner edisi Ramadhan. Ada sebanyak 28 stand UMKM yang bisa dikunjungi oleh masyarakat dan 6 gazebo untuk usaha dengan brand yang sudah memiliki nama besar.
Salah satu menu wajib yang harus dibeli Ketika berkunjung di festival kuliner Pajangan yaitu Petis Bumbon, menu yang hampir serupa dengan sambal goreng ini sangat padat peminat. Namun, pengunjung juga bisa mencoba beragam menu lainnya seperti opor ayam, coro santan, ketan biru, hingga makanan modern seperti Corndog pun juga tersedia.
#DinusFMInfo