SEMARANG | 11 April 2022 - Relif Masjid Di Pinggir Kampung Sekayu. Kelurahan Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah merupakan wilayah dengan sejumlah potensi yang bisa dikembangkan. Berdirinya Masjid Taqwa Sekayu pada tahun 1413 lalu, menjadi sejarah awal mula masuknya Islam di pesisir Semarang.
Pada saat ini Kampung Sekayu berpotensi menjadi Kampung Tematik Masjid Sekayu, perencanaan yang telah dirancang sedemikian rupa oleh tokoh masyarakat Kampung Sekayu nantinya akan membawa Kampung Sekayu sebagai destinasi wisata religi.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk mendukung pengembangan Kampung Sekayu sebagai Kampung Tematik yaitu melalui sebuah relief yang terpasang di sekitar Masjid Sekayu. Keberadaan relief Masjid Sekayu ini menjadi tombak awal pengenalan kepada masyarakat luas, terlebih warga luar Kampung Sekayu.
Relief tersebut menjadi bukti bangkitnya sejarah Kampung Sekayu sebagai tempat penyebaran agama Islam di pesisir Semarang. Relief Masjid Sekayu dibuat dari salah satu tembok perkampungan yang ada di Kampung Sekayu, di dalamnya menceritakan sejarah pembangunan Masjid Sekayu sebagai Masjid tertua se Jawa Tengah.
Relief Masjid Sekayu terletak di sebelah barat menuju arah Masjid Sekayu, dengan ukuran relief 30 meter dan lebar 3 meter. Relief ini dibuat langsung oleh seniman yang berasal dari Magelang, dengan bahan dasar pembuatan dari batuan andesit.
Keberadaan relief ini semakin memperkuat kepercayaan masyarakat sekitar dan menambah pengetahuan sejarah yang menceritakan awal mula dibangunnya Masjid Taqwa Sekayu.
#DinusFMInfo